Bela Israel, Sekjen PBB Panen Hujatan    


Resistensi.id – Sekretaris Jenderal (Sekjen) PBB Panen hujatan dalam pernyataan baru yang diunggah di situs resmi di media sosial Instagram.
Pernyataan Gutterres yang meminta Hamas untuk melepaskan seluruh tahanan Israel tanpa syarat, dengan perbandingan meminta Israel membuka jalur bantuan kemanusian ke Gaza tanpa halangan, memicu kemarahan pengguna sosial yang menganggap perbandingan ini tidak adil.

“Dalam momen dramatis ini, ketika kita berada di ambang jurang kehancuran di Timur Tengah, adalah tugas saya sebagai Sekretaris Jenderal Perserikatan Bangsa-Bangsa untuk menyampaikan dua seruan kemanusiaan yang kuat,” kata Guterres pada hari Minggu.

“Kepada Hamas, para sandera harus segera dibebaskan tanpa syarat,” tambahnya.

“Bagi Israel, akses bantuan kemanusiaan yang cepat dan tanpa hambatan harus diberikan untuk pasokan kemanusiaan dan pekerja demi warga sipil di Gaza,” ujar Guterres, tanpa memberikan kecaman terhadap pemboman brutal Israel ke penjara terbesar di dunia itu.

Guterres yang menekankan bahwa masing-masing tujuan yang ia katakana adalah valid, menuliskan hastag Warga Sipil #BukanTarget.

Pernyataan Guterres segera banjir hujatan oleh pengguna media sosial, yang menyebut Badan Dunia itu tidak berguna dan sia-sia karena alih-alih meminta Israel menghentikan Genosida ke Palestina, Sekjen PBB itu justru hanya meminta agar Israel membuka jalur untuk bantuan kemanusiaan.

“Tidak tahu malu! Sungguh disayangkan memiliki komunitas Internasional seperti ini!!! Katakan Kepada Israel, Pergilah ke Neraka! Tinggalkan Tanah pendudukan!!!, ujar seorang netizen yang marah.

“Sangat menakutkan untuk menyadari bahwa PBB tidak memiliki kekuatan sama sekali,” seorang pengguna mengomentari postingan Gutterres.

“Lucu sekali mereka hanya meminta Hamas melepaskan sandera namun tidak meminta Israel menghentikan pembersihan etnis. Ini bukan perbandingan!” kata yang lain

Netizen juga marah dengan pernyataan Guterres yang membandingkan pembukaan jalur bantuan yang merupakan keharusan semua pihak dalam perang apapun, dengan pelepasan tawanan perang Israel.

“Tanpa syarat? Jadi lepaskan sandera dan Israel akan terus melanjutkan pengeboman,” tanya seorang pengguna dengan kemarahan.

Pengguna lain mempertanyakan, bagaimana bisa Sekjen PBB itu tidak menyebutkan sama sekali bahwa Israel harus menghentikan serangannya dalam pernyataan tersebut.

“Dia tidak mengatakan untuk menghentikan serangan udara dan pemboman?!!!”

Mereka yang berkomentar juga mempertanyakan bagaimana bisa Guterres meminta Hamas melepaskan tawanan Israel namun sama sekali tidak menyebutkan tawanan Palestina yang selama bertahun-tahun ditawan tanpa kesalahan di penjara-penjara Israel.

“Masih juga, lupa berbicara kepada Israel bahwa anak-anak, Wanita dan pria Palestina yang dipenjara tanpa dakwaan HARUS DIBEBASKAN tanpa syarat,”

“Saya sungguh heran pada anda. Anda adalah PBB. Anda adalah pemain belakang, pemimpin, wasit. Anda harusnya bisa menghentikan perang ini sekarang. (Apalagi) ini bukan perang, ini genosida…Jika Anda ingin menjadi pahlawan, sekaranglah saatnya,” protes seorang pengguna.

Hampir seluruh komentar dalam postingan pernyataan Guterres ini berisi kecaman atas sikap PBB yang memandang sebelah mata kehidupan dan hak Palestina, dan memihak kepada Israel.

Sumber: Twitter via ARN

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *